Gandhi senantiasa mendorong mahasiswa dan pemuda untuk mempelajari dan menjalankan agama sepenuh hati. Dalam Young India tanggal 22 September 1972, Gandhi menulis :
"Saya akan mendesak seluruh mahasiswa Hindu, andaikata saya mempunyai kuasa untuk itu, agar mahasiswa Hindu mempelajari Bhagawad Gita. Adalah keyakinan saya ketidak-sucian yang kita lihat pada anak-anak di sekolah, ketidak-acuhan mereka terhadap hal-hal penting dalam hidup, ketidakseriusan mereka menghadapi masalah-masalah yang paling mendasar dalam kehidupan, disebabkan oleh ketercabutan mereka dari agama yang telah memberikan mereka kehidupan selama ini." Kemudian ditambahkan:
"Saya katakan kepada mahasiswa dan generasi muda Hindu bahwa mereka akan memperoleh inspirasi yang lebih besar dari Bhagawad Gita, sebab mereka akan merasa cocok dengan Bhagawad Gita melebihi buku apapun juga."
Mengenai hakekat sembahyang, Gandbhi menulis:
"Saya percaya bahwa sembahyang adalah jiwa dan saripati agama, dan karena itu sembahyang harus menjadi inti kehidupan manusia."
Mengenai pendidikan, Gandhi menulis:
"Kalau pendidikan yang kalian peroleh menyebabkan kalian berpaling dari Tuhan, saya tidak tahu bagaimana pendidikan itu akan membantu kalian dan bagaimana kalian akan membantu dunia."
- - - - - - - - - - - - - - - - - -
Buku ini bagus dibaca, khususnya bagi mahasiswa dan generasi muda Hindu. Pemikiran Gandhi mengenai Agama, Bekerja, Brahmacharya, Politik, dan lainnya benar-benar dapat memberikan inspirasi 😊
⚫sumber⚫
Buku "Mahatma Gandhi: Kepada Mahasiswa dan Generasi Muda Hindu"
Diterjemahkan oleh: Ngakan Made Madrasuta, Sang Ayu Putu Renny
Diterbitkan oleh Pustaka Manikgeni tahun 1999
Comments
Post a Comment