Pada hakekatnya tujuan utama Ilmu pengetahuan khususnya kerohanian adalah mengantarkan masyarakatnya untuk dapat hidup sejahtera, tentram dan damai sepanjang waktu. Para leluhur pada Jaman dahulu telah merumuskan nilai-nilai pengetahuan ketuhanan yang sederhana namun kaya filosophf pada etika sosial, proses sadhana dan ritual upakara ( bhakti dan karma marga ). Begitupula pada golongan masyarakat tertentu juga sudah dirumuskan prinsip pengetahuan utama yakni rahasia kehidupan dan kesadaran ketuhanan yang tertinggt ( jnana dan raja marga ).

Rumusan-rumusan pengetahuan ketuhananini memiliki dasar yang kuat pada masing-masing penggalinya yang disebut sampradaya atau sekte, sepertl Pasupataya, Ganapataya, Siwa Sampradaya, Sekte Indra, Sekte Bairawa, Kamahayanan, Kasogathan dan yang lainnya. Pada abad pertengahan semua sampradaya dan faham yang ada disatukan oleh Mpu Kuturan menjadi faham tri murti yakni sebuah ajaran yang hanya memiliki dasar ketuhanan pada Dewa Brahma, Desa Wisnu dan Dewa Siwa. Inilah yang menjadi cikal bakat penyatuan masyarakat bali yang sebetumnya terpecah-pecah kedalam sampradaya atau sekte. Penyatuan masyarakat Bali ini dibuatkan sistem kemasyarakatn lagi dengan nama Desa pakraman dengan memiliki tiga kahyangan yakni kahyangan puseh, kahyangan desa dan kahyangan dalem dengan pelaksanaan penyelenggaraan.

Yajnya dan kegiatan lainnya menyesuaikan pada wilayah setempat.



Kebenaran

Kebenaran


Kakawin Ramayana, Sargha 24.89 Prihen temen dhrama dumaranang sarat Saraga sang sadhu sireka tutana Tanartha tan kama pidonia tan yasa Ya sakti sang sajjana dharma raksaka Artinya : Uttamakanlah kebenaran dengan sungguh-sungguh Kepribadian orang budiman yang patut ditiru Bukan keinginan, bukan balas jasa yang menjadi tujuan Kekuatan orang yang berbuat kebaikan adalah kebenaran dipe-gang teguh

Mendengar kata kebenaran akan terlintas dalam pikiran adalah sesuatu yang baik dan disetujui oleh banyak orang, dibela oleh banyak orang dan banyak yang setuju jika yang benar tersebut dijadikan ukuran bersama demi ketentraman hidup di dunia. Dalam prakteknya, kebenaran tidak dapat diukur dengan takaran yang sama antara satu tempat dengan tempat lainnya, antara satu kelompok dengan kelompok lainnya, antara satu Negara dengan Negara lainnya. Perbedaan ukuran yang dipakai dalam menakar kebenaran disebabkan oleh pandangan hidup kolektif yang dianggap baik dan benar dalam suatu masyarakat tertentu, tidak sepenuhnya dapat dianggap baik dan benar pada masyarakat lainnya. Tulisan ini secara khusus mempertimbangkan takaran kebenaran hakiki menurut ajaran Hindu dan hendaknya dibedakan dengan pertimbangan kebenaran pada sebuah pengadilan oleh suatu institusi negara. Pertimbangan kebenaran pengadilan sebuah institusi negara sering ikut serta pertimbangan berdasarkan kemanusiaan demi keadilan di bumi ini. Sedangkan takaran kebenaran menurut ajaran agama Hindu sesuai hukum Rta akan mempertimbangkan dunia dan akhirat (Sekala-Niskala), sebab agama Hindu memandang kehidupan terjadi pada dua tempat yakni kehidupan yang tidak kekal terjadi di dunia ini, dan kehidupan yang tidak kekal terjadi di dunia ini, dan kehidupan kekal ada di akhirat yang disebut Moksa atau tnukti yaitu bersatunya Atman dengan Brahman. Seperti layaknya suatu pemerintahan sebuah Negara yang berdaulat memiliki hukum yang dipakai sebagai rambu-rambu dalam melaksanakan roda pemerintahan. Umat Hindu memiliki hukum agama Hindu yang lebih sering disebut dengan hukum Hindu yang disebut "Rta" yang bersumber pada Tuhan Yang Maha Esa.

Sumber Kebenaran

Secara hirarki hukum Hindu ditegaskan dalam kitab Manawa Dharma Sastra II.6 sebagai berikut.

Idhanim dharma pramananyaha Wedo khilo dharma mulam Smrticile ca tadwaidam Acarascaiwa sadhunam Atmanastutir ewaca Artinya : Seluruh pustaka suci weda adalah sumber pertama dari dharma, kemudian adat istiadat, lalu tingkah laku yang terpuji dari orang budiman yang mendalami pustaka suci weda, juga tata cara peri kehidupan orang suci, dan akhirnya kepuasan diri pribadi

Ajaran suci Weda adalah suatu kebenaran yang didengar langsung oleh para Maha Rsi yang berasal dari Hyang Widi, oleh karenanya disebut Sruti (Sru = mendengar), Weda menjadi sumber pertama segala kebenaran, kemudian Smerti (Dharmasastra) merupakan sumber hukum Hindu sebagai rambu-rambu dalam mengarungi kehidupan. Selanjutnya adalah Acara (adat-istiadat), tingkah laku terpuji dari orang suci juga merupakan sumber kebenaran yang jDatut dicontoh, terakhir adalah Atma-Stuti (rasa puas diri sendiri) tanpa menimbulkan kerugian orang lain. Prilaku suci juga merupakan sumber kebenaran, sebab prilaku bersumber pada tiga hal yakni pikiran, perkataan dan perbuatan, yang sering disebut dengan istilah Tri Kaya Parisudha. Idealnya Apa yang dipikirkan itulah yang harus dikatakan, dan apa yang dikatakan itu pula yang dilakukan. Namun dalam prakteknya bagi mereka yang mengingkari kebenaran sering mengatakan yang tidak sebenarnya, apalagi prilakunya tidak sesuai dengan apa yang dikatakannya. Hidup ini sebetulnya merupakan kebiasaan atau dapat dibiasakan. Perhatikanlah ini; Biasa makan nasi dengan daging, biasa makanan vegetarian, biasa makan roti, biasa minum kopi, semuanya adalah prilaku yang dibiasakan. Demikian juga prilaku hidup suci, setiap saat dibiasakan berpikir benar, jujur, bertindak sopan, bicara santun, berpakaian rapi, semua dapat dibiasakan dengan keyakinan bahwa "SATYAM EVA JAYATE" (Kejujuran pasti menang) karena hidup adalah "perang" yang harus dimenangkan. Perang melawan kebodohan, perang melawan kemiskinan, perang melawan ketidak-benaran, perang melawan kebiasaan buruk dan memenangkan perang terhadap hal tersebut harus menjadi kebiasaan yang benar. Pikiran Sehat "Benar belum tentu baik dan baik belun tentu benar". Maksudnya adalah benar belum tentu baik bagi semua orang. Ada kalanya perbuatan benar menjadi buruk dimata orang yang mengingkari kebenaran. Bagi seorang penjahat yang sedang merampok orang lain dijalanan tanpa pikir panjang langsung saja menodongkan senjata api kepada sasarannya dan yang ada di kepalanya adalah hanya hasil jarahannya, bukan sama sekali takut akan hukum karma dan tidak pernah mau tahu perbuatan benar atau salah. Orang budiman akan memperhatikan situasi dan kondisi dimana dia berada. Pertimbangan pertama dan uttama dalam mengambil keputusan bagi orang budiman adalah; Seperti halnya pelayanan Instalasi Gawat Darurat (IRD) sebuah Rumah Sakit. Memberi pertolongan demi menyelamatkan nyawa seseorang harus diutamakan, prihal asal-usul orang tersebut, entah dia seorang penjahat maupun orang baik diabaikan terlebih dahulu, yang terpenting adalah melakukan kewajiban pelayanan medis demi kemanusiaan. Setelah semua prosedur medis dilaksanakan, kemudian Standard administrasi harus dilakukan agar asal usul si pasien dapat diketahui. Jika pasien berstatus orang jahat, maka Standard keamanan harus dilaksanakan, ada standar prosedur yang harus dipahami terlebih dahulu. Memberi pertolongan kepada seekor macan yang terkena jerat pemburu di hutan hendaklah hati-hati, setelah dilepas belum tentu akan lari menjauh atau sebaliknya akan menyerang manusia yang menolongnya. Seekor binatang apapun namanya, Sapi, Ular, Banteng, Harimau, Gajah, Singa, Buaya dan yang lainnya, mudah dikenali akan sifat dan kelakuannya, namun siapa tahu mana manusia yang jahat dan mana yang sungguh budiman?. Dalam melakukan penyamaran sifatnya, manusia hampir sempurna melakukannya. Orang jahat berdasi sangat banyak di negeri Indonesia ini. Banyak yang berlaku seperti "Pedanda Baka" si Cangak yang berpura-pura alim demi memuluskan sifat jahatnya. Berpakaian putih bersih, tutur katanya halus lembut, bicaranya rasional, segala cara dilakukan demi tipu muslihat yang tersembunyi. Untunglah ada si Yuyu (ketam) yang bertindak sebagai hakim yang memiliki kecerdasan intelektual, yang tahu akan segala tipu daya si Cangak dan setelah mempertimbangkan si Yuyu memberi hukuman mati kepada Cangak dengan cara memenggal kepalanya. Keputusan si "hakim Yuyu'' tanpa pamerih sama sekali, Keputusan hukuman mati buat si Cangak adalah hanya demi keadilan. Lain lagi ada manusia yang berprilaku seperti monyet yang sok sebagai pahlawan kebenaran yaitu "monyet hakim penegak kebenaran". Setiap orang yang datang berperkara meminta keadilan, keduanya menjadi korban. Caranya ? Si "hakim monyet" menganggap keduanya adalah kue yang harus ditimbang agar menjadi sama beratnya demi keadilan. Kue yang lebih besar dan lebih berat akan dikurangi dengan cara digigit sedikit demi sedikit, demikian seterusnya sampai kedua kue tinggal hanya sedikit dan timbangannya sudah rata demi keadilan. Sudah pasti si "Hakim monyet" ini perutnya menjadi kenyang dan yang berperkara hanya mendapat sisanya bahkan ampasnya saja. Pepatah mengatakan "Menang jadi arang, kalah jadi abu " Bila demikian halnya, kebenaran macam apa yang menjadi pertimbangan si "hakim monyet"? Oleh karenanya perlu hati-hati terhadap "hakim Monyet" bila akan mencari keadilan dan kebenaran. Lain hanya dengan si Empas (kura-kura) yang dibawa terbang oleh dua ekor angsa dengan cara menggigit sebatang kayu kecil dan ditengah-tengahnya si Empas bergantung menggigit batang kayu tersebut. Sebelum berangkat si Angsa telah menasehati kura-kura dengan tutur yang bijak, agar dalam perjalanan empas tidak menghiraukan ejekan siapapun. Namun lacur dalam perja-lanan terbang bersama Angsa Empas diejek seekor Anjing yang mengatakan si Angsa membawa kotoran sapi kering bukan Empas, maka Empas yang tidak tahan ejekan berbicara dan mulurnya terbuka lepas dari gigitan batang kayu yang membawanya, ia jatuh dan mati. Yang dapat dipetik dari ceritra ini adalah tanpa dapat menahan diri mencari waktu yang tepat untuk bicara sudah pasti celaka didapat. Sebelum tahu jelas persoalan yang harus dibicarakan jangan cepat menanggapi agar tidak terjadi miskomunikasi. Satu-satunya alat menimbang sebuah kebenaran adalah mempergunakan timbangan yang bermerek (trand mark) "Pikiran Sehat" yakni pikirar. yang tidak terkontaminasi berlebihan oleh nafsu rajah dan tamah. Ukuran berat timbangannya dalam menakar kebenaran bukanlah Gram (gr) atau kilogram (Kg), seperti menimbang suatu barang melainkan menimbang dengan menggunakan ukuran Tri Pramana sebagai berikut:
  1. Pertama;
    • Saksi (ada Saksi yang melihat)
    • Bukti, (ada atau tidak bukti kejadian)
    • Ilikita, (Tertulis atau tidak)
  2. Kedua;
    • Sastratah (mempertim-bangkan berdasaran sumber tertulis/sastra)
    • Gurutah (mempertim-bangkan menurut Ajaran Guru)
    • Sivatah (mempertim-bangkan pengalaman sendiri)
  3. Ketiga;
    • Agama (mempertim-bangkan menurut ajaran agama)
    • Anumana (mempertim-bangkan menurut pikiran sehat)
    • Pratiaksa (mempertim-bangkan apa yang dilihat secara langsung)
  4. Keempat;
    • Wartamana, (Memper-timbangkan sesuai pengalaman dahulu)
    • Atita (mempertimbangkan keadaan sekarang)
    • Nagata (mempertim-bangkan keadaan yang akan datang)
  5. Kelima;
    • Rasa    (mempertim-bangkan dengan perasaan)
    • Utsaha (mempertim-bangkan atas prilakunya.
    •  Lokika (mempertim-bangkan dengan pikiran logis)
  6. Keenam;
    • Sabda (mempertim-bangkan dengan memberi saran)
    • Bayu (mempertimbang kan dengan keyakinan yang kuat)
    • Idep (mempertimbangkan dengan pikiran sehat)
Orang pintar dengan berbagai gelar kesarjanaannya kadang lupa alat timbangan Pikiran Sehat ini. Kepintarannya disalahgunakan. Keputusannya telah menyengsarakan banyak orang demi menuruti nafsu serakah yang memandang benar bagi sendiri, sangat Egois, maka alat timbangannya perlu ditera ulang agar menjadi standar dengan cara pensucian/menyucikan-nya.
Kitab Manawa Dharma Sastra V. 109. menyebutkan : Adbhirgatrani sudhyanti, Manah Satyena sudhyati, Widhyatapobyam bhutatma, Bhudhir jnanena sudhyati. Artinya : Tubuh disucikan dengan air, Pikiran disucikan dengan kebenaran, Jika manusia dengan pelajaran suci dan tapa brata, Kecerdasan disucikan dengan pe-ngetahuan yang benar.
Air memang alat membersihkan badan, tetapi membersihkan badan tidak mempergunakan sembarang air. Badan akan menjadi bersih apabila mandi dengan air bersih yang suci. Jika berpegang teguh pada kebenaran maka kebenaran akan menjaganya sehingga pikiran menjadi sehat. Melaksanakan Tapa, Brata, Yoga, Semadi, adalah cara menyucikan Jiwa / Roh agar menjadi sehat dan agar menjadi cerdas tentu harus banyak belajar, banyak membaca, banyak mendengar pengetahuan yang benar. Tegasnya menyucikan diri tidak ubahnya seperti orang menyapu, atau mengepel lantai rumah. Alat yang dipakai menyapu atau mengepel harus bersih. Jika alatnya kotor maka hasil pekerjaannya akan selalu kotor.

Pikiran Sakit

Albert Enstein pernah mengatakan "Kebenaran tidak dapat dijaga oleh tentara, melainkan hanya harus dijaga dengan memahami persoalan". Dengan memahami persoalan yang dihadapi, maka keputusan yang benar tanpa cacat dapat diambil. Sakit berarti tidak dalam keadaan normal. Jika pikiran sakit maka pikiran sedang tidak normal. Setiap terjadi gangguan pada salah satu tubuh, yang paling merasakan adalah pikiran. Entah dikatakan sakit, ngilu, nyeri mual dan semua keadaan tubuh dirasakan oleh pikiran. Ada kalanya manusia dikuasai oleh sifat rajah dan tamah yang berlebihan karena tidak pernah melaksanakan brata, yoga dan tapa. Yang diinginkan dan dilakukan adalah hanya meminta kepada Tuhan agar selalu diberikan berkah oleh Hyang Widi. Karena terlalu berat sifat rajah dan tamah yang dibawanya maka timbang-annya berada dibawah. Menurut timbangan hukum Rta (Tuhan) maka beban yang lebih berat akan berada dibawah.
Kitab Kakawin Arjuna Wiwaha pupuh 12 Sloka 5 menyebutkan: Ana marajadma tanpamihutang brata, yoga tapa Angetula minta wirya sukaning widi sahasika Binalikaken purihnika lewih tinemunia lara Sinakitaning rajah tamah inandehaning prihati Artinya: Ada itu orang yang tidak pernah menyumbang, tidak pernah melak-sanakan brata, yoga dan tapa, Hanya memohon kebahagiaan, keinginan Tuhan diperkosa, Terbalik pahala yang didapat, sangat duka lara, Disakiti oleh sifat rajah dan tamah, ditindih sakit hati.
Karena ditindih oleh rasa sakit hati yang mendalam maka dia kehilangan pikiran sehatnya, segala tindaknya serba salah, rasa benc semakin jadi dan timbul krodht (kemarahan) yang semakin menambah beban yang berat dan semakin dibawah (hina) tempatnya. Sebaliknya bagi yang memiliki pikiran ringan berada diatas sambil bernyanyi kegirangan dikasihi Tuhan. Pikiran sakit dapat disebabkan oleh tiga hal yaitu :
  1. Adyatmika duka adalah sakit karena pikiran sendiri, karena keterikatan pikiran akan sesuatu.
  2. Adhidaiwika duka adalah pikiran sal karena gaib misalnya kemasukan roh lain
  3. Adhibautika duka adalah pikiran sakit karena factor luar, misalnya karena jatuh, kena senjata tajam dan sebagainya.
Kitab Wrhaspati tattwa sloka 16 menyebutkan prihal pikiran sebagai sumber arah kehidupan berikut. Moksah swargasca narakam Tiryabhawasca manusam Cittapapasya jayate Cittasya hyanubhavatah Artinya : Pikiran yang menyebabkan seorang pribadi mendapat sorga maupun nereka, pikiran menyebabkan menjadi binatang dan manusia, pikiran menyebabkan mendapat kemenangan, pikiran yang menyebabkan mendapatkan kelepasan.
Pikiran merupakan sumber perbuatan. Jika dia mengerjakan hal yang persis sama dan menginginkan hasil yang berbeda ini adalah pikiran sakit.



Sampaikanlah Doa dengan tulisan yang baik, benar dan lengkap. Sampunang disingkat-singkat!

Berbagai Sumber | Google Images | Youtube | Support become Patreon
Tag: dewatanawasanga, Blogger, bali, satuskutus offering, love, quotes, happy, true, smile, success, word, history, beautiful, culture, tradition, love, smile, prayer, weda, hindu, spiritual,

Comments